UAS_ Jurnalistik Foto (Rikha Rusmayanti-1151003051)

Nyok Mengelilingi Jakarta Gratis dengan Menggunakan Bus City Tour

 

 

Bus City Tour Jakarta merupakan salah satu fasilitas publik gratis yang berada di Jakarta. Bus ini bertujuan untuk memberikan kemudahan bagi para wisatawan ataupun penduduk asli yang tinggal di Jakarta untuk menikmati keindahan Ibukota. Pada hari minggu bus city tour mulai beroperasi pukul 12.00 hingga 19.00wib, dikarenakan hari minggu ada acara Car Free Day (CFD) di seputaran Thamrin – Sudirman. Tetapi kalau dihari senin-sabtu bus city tour sudah beroperasi pukul 09.00 hingga 19.00wib.

 

Sebelum Anda menaiki bus city tour, ada baiknya Anda melihat rute yang terdapat pada peta bus city tour. Peta city tour ini dapat ditemukan didepan Museum Nasional. Maksud BW1, BW2 dan Bw3 yang terdapat peta city tour adalah, BW1: Sejarah Jakarta (History of Jakarta) Istiqlal – Monas2 – Balai Kota – Museum Nasional – Gedung Arsip – Museum Bank Indonesia – BNI 46 – Pasar Baru (Gedung Kesenian Jakarta) – Istiqlal. BW2: Kesenian dan Kuliner (Art&Culinary) Istiqlal – Monas2 – Balai Kota – Harmoni – Gedung Arsip – Museum Bank Indonesia – BNI46 – Sawah Besar – Pacenongan – Istiqlal. BW3: Jakarta Baru (Modern Jakarta) Istiqlal – Monas1 – Monas2 – Balai Kota – Sarinah – Pacenongan – Pasar Baru (Gedung Kesenian Jakarta) – Istiqlal.

Tempat pemberhentian city tour, sebagai informasi bus city tour ini tidak berhenti disembarang tempat. Ada halte khusus untuk pemberhentian city tour. Salah satunya pemberhentian yang berada di depan Museum Nasional. 



Setiap pengunjung yang ingin menaiki bus city tour harus mengantri terlebih dahulu.
Stiker “Gratis” yang terdapat pada bus city tour ditempel dikaca untuk menegaskan bahwa fasilitas publik tersebut memang gratis.
Ada kurang lebih 40 kursi yang terdapat pada bagian atas bus ini, di dalam bus ini tidak boleh ada yang berdiri. Bus ini tidak akan berjalan kalau masih ada penumpang yang tidak mendapat tempat duduk.
Para pengunjung yang ingin berkeliling Jakarta mulai menaiki bus city tour.
Para wisatawan yang menaiki bus city tour ini mengajak serta keluarga untuk mengelilingi Jakarta dan anak-anak terlihat menikmati menaiki bus tersebut.
Pemandu bus city tour terlihat tengah membagikan tiket kepada penumpang bus.
Tiket yang dibagikan oleh pemandu dan hanya dibagikan ketika Anda menaiki bus city tour. Tiket ini hanya bisa digunakan pada satu kali perjalanan saja.
Penumpang bus city tour terlihat gembira dan menikmati perjalanan mengelilingi Jakarta.

Leave a comment